Monday, September 22, 2008

New Chevrolet Aveo, Kendaraan futuristis buat keluarga muda

Kesempuranan eksterior dan interior menjadi salah satu daya tarik utama setiap mobil baru. Para konsumen biasanya tidak hanya bertumpu pada kecangggihan mobil saja namun juga desain mobil tersebut. Dua hal tersebut bisa Anda temukan pada New Chevrolet Aveo.

New Chevrolet Aveo mengusung mesin berteknologi E-TEC II 4-silinder segaris berkapasitas 1.498 cc menggunakan Multi Point Injection dan Direct Ignition System (2 coil) dengan rasio kompresi 9,5:1. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga maksimum 86 PS pada 5.600 rpm (putaran mesin per menit) dan torsi maksimal 128Nm pada 3.000 rpm. Selain mementingkan sisi ekonomis dan performa tinggi, mesin E-TEC II juga mendukung tercapainya kesenangan mengemudi.

Sama dengan yang dijual di seluruh dunia, New Chevrolet Aveo hadir dalam dua pilihan sistem transmisi, otomatis 4 percepatan dan manual 5 percepatan. Untuk memberikan kemudahan pengendalian dan meningkatkan keseimbangan saat melesat di berbagai kondisi jalan New Chevrolet Aveo membekali diri dengan sistem suspensi independen di keempat roda dan sistem kemudi modern.

New Chevrolet Aveo muncul dengan desain eksterior berkarakter agresif yang begitu ekstrim. Bentuk ini tercipta berkat hadirnya grill besar horizontal nan eksotis dan sporty. Grill besar itu sebenarnya terpisahkan oleh batang horizontal lebar, di mana Gold Bowtie yang menjadi simbol Chevrolet ada di tengahnya.

Lewat desain grill besar, ditambah desain kedua lampu utamanya yang dinamis, serta keberadaan ventilasi udara di kedua sisi fender depan, desain eksterior New Chevrolet Aveo adalah refleksi dari kekuatan performa mesin 1.5L E-TEC II serta imej Aveo sebagai mini MPV yang stylish.

New Chevrolet Aveo didukung tata interior modernyang membuat leg room bagi penumpang depan makin luas. Kombinasi warna coklat muda dan hitam menjadikan interior Aveo paling fungsional dan mewah. Dengan dasbor hitam, akan mengurangi efek pantul dasbor ke kaca depan yang dapat mengganggu kenyamanan dan keamanan mengendara.

Selain menggunakan rangka monocoque yang terdiri dari 41% baja bertekanan tinggi, seluruh pintu New Chevrolet Aveo dilengkapi sistem proteksi keselamatan berupa Side Door Impact Beam. Di samping itu, guna meningkatkan sisi keselamatan penumpang bangku depan dan belakang dilengkapi sabuk keselamatan 3-titik ELR. Sementara khusus penumpang tengah di bangku belakang disiapkan sabuk keselamatan 2-titik ELR.

Head unit model double DIN yang bisa memainkan radio, memutar CD, dan sanggup terintegrasi dengan peranti IPOD adalah salah satu penunjang kenyamanan New Chevrolet Aveo. Sistem audio ini bahkan ditunjang 4-speaker yang mampu menyalurkan suara berkualitas. New Chevrolet Aveo 1.5 M/T dipasarkan dengan harga Rp 132 juta, dan New Chevrolet Aveo dijual Rp147 juta.

No comments: