Wednesday, October 15, 2008
AC Toshiba Vitaplasma, Dilengkapi 7 lapisan filter
Kekuatan filter menjadi salah satu indikator yang menjadi pusat perhatian pabrikan AC. Pasalnya filter memiliki peran yang sangat vital dalam mengatur sirkulasi udara di dalam ruangan sehingga kualitas udara yang dihasilkan terjamin kualitasnya.
Sadar dengan kondisi tersebut, salah satu pabrikan kenamaan dunia yakni Toshiba mencoba menerapkan teknologi baru dalam AC anyar mereka yakni AC Vitaplasma. Tidak tanggung-tanggung, Toshiba menerapkan konsep “7 in 1 filtration”.
Teknologi ini menghadirkan 7 lapis filter yang berfungsi untuk menghadirkan kualitas udara terbaik. Lapisan tersebut antara lain terdiri dari lapisan Pre-filter Antimold, Coffee, Super Zeolite, Vitamin, Sasa, Bio Enzyme, Super Gingko.
Lapisan filter ini mampu bekerja secara maksimal untuk menghadirkan kualitas udara yang lebih baik. “Tujuh lapisan filter aktif tersebut sangat ampuh dalam menangkap dan membunuh berbagai macam virus, bakteri, sekaligus menetralisisr oksidan bebas yang dapat membahayakan kesehatan keluarga,” ujar Yudi Nugraha, Koordinator penjualan Toshiba untuk wilayah DIY.
Uniknya, kulkas ini juga dilengkapi dengan fitur Outo Slef Cleaning. Dengan adanya fitur ini, Anda tidak perlu sering-sering mencuci AC Anda karena produk Toshiba ini akan secara otomatis membersihkan bagian dalam AC sehingga terbebas dari jamur.
Umumnya AC yang ada sekarang ini masih menggunakan sistem operasi normal. Akibatnya kelembaban dan embun akibat udara dingin seringkali terjebak pada evaporator setelah penggunaan dalam waktu tertentu.
Hal itu berbeda sekali dengan Vitoplasma. Keberadaan fitur Slef Cleaning membuat sistem operasional AC menjadi lebih praktis dan maksimal. Setelah AC dinon-aktifkan, fan akan berputar selama 20 menit untuk mengeringkan evaporator sehingga mampu mencegah tumbuhnya jamur.
Faktor kenyamanan konsumen juga menjadi salah satu fokus perhatian produk ini. Hal ini dibuktikan dengan sistem opersional AC yang super Quiet. AC Toshiba ini diciptakan untuk menghadirkan kenyamanan optimal bagi Anda.
Untuk itu tidak hanya udara bersih dan hemat saja yang dijanjikan oleh Vitoplasma, tapi juga tingkat kebisingan operasi yang rendah sehingga tidak akan mengganggu tidur Anda.
Produk ini hadir dalam beberapa varian. Untuk seri RAS-07SKPX yang memiliki kapasitas ¾ PK, dijual dengan harga sekitar Rp3,5 juta. Sedangkan RAS-10SKPX dengan kapasitas 1 PK dibandrol dengan harga sekitar Rp3,6 juta.