Tuesday, October 07, 2008

JVC LT32EX18, Sajikan gambar yang lebih soft

JVC sebagai salah satu produsen televisi liquid crystal display (LCD) terkemuka di dunia terus melakukan inovasi, untuk menciptakan produk yang kian mampu bersaing. Salah satu produk LCD yang menjadi andalan JVC dalam meramaiakan pasar LCD saat ini adalah televisi LCD LT32EX18. Televisi keluaran terbaru ini mengklaim dirinya sebagai salah satu televisi yang tertipis di dunia yakni dengan ketebalan 39mm. Sementara panel tengahnya hanya berketebalan 74mm. Selain tidak memakan tempat, TV yang ini juga memiliki berat kurang dari 20kg dan hanya memakan daya sebesar 183watt, jelas lebih hemat dibanding TV-TV LCD lainnya Desain yang demikian tipis ini terasa sangat memungkinkan dengan adanya teknologi terbaru JVC slim panel backlight unit dan power supply substrate atau chassis. Panel backlight LCD ini 40% lebih tipis (dengan ketebalan 20mm dan panjang 13mm) dibandingkan LCD konvesional. Teknologi panel backlight ini mengoptimasi dan mengformulasikan ulang komposisi piringan light-diffusing dan light-reflection. Teknologi ini menghasilkan difusi cahaya yang terang dan jelas hingga ke tiap sudut tanpa perlu menambahkan tube CCFL. LCD JVC yang hadir dalam berbagai ukuran ini memiliki resolusi 1920 x 1080p. Bisa ditebak, kualitas gambar yang dihasilkan oleh televisi ini juga di atas rata-rata karena gambarnya jauh lebih soft. Selain itu, produk ini juga dilengkapi dengan fitur echo light sehingga cahayanya bisa menyesuaikan dengan keadaan yang ada dalam ruangan. Televisi yang ekstra tipis ini juga dibekali dengan 2 port untuk HDMI (High Definition Multimedia Interface). Hal ini memungkinkan resolusi tertinggi dari pemutar video bisa diterima seperti kemampuan resolusi tertinggi dari layar LCD. Dengan demikian, TV ini bisa mengolah sinyal dengan resolusi empat kali ketajaman tayangan video DVD sehingga ke depannya bisa menerima video yang dihasilkan dari player masa depan yang kini mulai menjamur, seperti blue-ray dan siaran televisi digital HDTV. Teknologi HDMI membuat kualitas warna yang dihasilkan perangkat akan sama dengan yang ditampilkan di layar, hampir tanpa distorsi. Dengan HDMI ini, sinyal akan dikirimkan ke monitor LCD secara digital, bukan lagi analog, seperti dengan kabel koaksial tunggal berkepala RCA, S-video, maupun tiga kabel RGB. Selain itu, LCD JVC ini juga memiliki fungsi tambahan yakni sebagai monitor komputer. Baik sebagai televisi maupun monitor komputer, produk ini tetap sama baiknya. Televisi yang memiliki beberapa keunggulan spesifik ini harganya cukup bersaing dengan produk-produk sejenis.

No comments: