Saturday, November 22, 2008

Nikon Coolpix P6000, Dilengkapi dengan GPS

Nikon melansir Nikon Coolpix P6000 yang dipasarkan dengansekitar Rp 4,8 juta. Kamera digital saku ini memiliki sensor 13,5 megapixel dan dilengkapi dengan kemampuan “geo-tagging” via GPS yang terintegrasi di dalam jeroan kamera. Dengan adanya kemampuan tersebut, pengguna dapat memberi catatan mengenai lokasi pemotretan obyek berdasar koordinat latitudinal dan longitudinal. Catatan koordinat tersebut dapat dikenali sebagai data GPS sehingga terpantau melalui software atau situs web, termasuk melalui layanan Nikon “my Picturetown”. Dengan fitur ini maka dengan mudah gambar hasil bidikan kamera ini diberi geotag atau metadata berbasis lokasi pengambilan gambar. Fitur lain yang dibenamkan di dalam P6000 di antaranya port Ethernet, pop-up flash, optical viewfinder, mode dial, dan teknologi pemrosesan gambar digital yang lebih baru. Kamera ini mengusung sensor sebesar 13,5 megapixel dan lensa NIKKOR 28mm wide-angle yang memiliki kemampuan optical zoom hingga 4 kali. Meskipun sudah mengusung teknologi anti-reflection pada layar LCD-nya yang berukuran 2,7 inci namun Nikon masih menyediakan optical viewfinder sebagai cadangan jika memantau objek menggunakan LCD sudah tak memungkinkan. Untuk menyimpan hasil pemotretan yang berbentuk RAW, Nikon menyediakan media simpan berkapasitas 48MB yang masih bisa didongkrak lagi lewat slot SD card-nya. Agar hasil bidikan jadi lebih mantap, CoolPix P6000 ini sudah dilengkapi dengan teknologi optical lens shift vibration reduction yang mampu mengurangi blur akibat kamera bergoyang saat dibidikkan. Kamera DSLR dengan dimensi 107 x 65,5 x 42mm dan bobot sekitar 240 gram ini memang tak bisa dibilang kecil layaknya kamera saku. Namun soal kemampuan, kamera ini memang bisa dijadikan andalan bagi mereka yang gemar memotret.

No comments: