Monday, October 27, 2008

iRiver Spinn, Pengopersaian jadi lebih mudah

Portable media player keluaran iriver ini punya desain yang cantik. Dengan balutan warna silver dan desain berkesan simple dan futuristik, Spinn ini memang benar-benar membawa kesan dinamis yang kuat. Kini dengan teknologi layar sentuh, pengoperasiannya pun jadi semakin mudah. Dengan dimensi 99,5 x 51 x 10,7mm dan bobot cuma sekitar 70gram, Spinn ini bisa jadi teman perjalanan yang menyenangkan. Apalagi dengan kapasitas simpan sampai 8GB, Anda bisa menyimpan cukup banyak lagu atau film sebagai teman pengisi waktu dalam perjalanan. Spinn ini mendukung format MP3, WMA, OGG, APE, FLAC, ASF, AVI, dan WMV. Layarnya pun tak terlalu kecil. Dengan ukuran 3,3 inci dan kemampuan menampilkan resolusi hingga 480 x 272 pixel, layar AMOLED punya ketajaman warna yang bagus. Yang paling unik mungkin adalah tombol putar analog yang ada di sebelah kanan layar. Kontradiktif dengan layar sentuh yang justru mendominasi permukaan Spinn ini. Sayangnya, Spinn ini tidak menyediakan slot mini SD seperti versi sebelumnya. Daya tahan baterainya pun mengalami sedikit penurunan bila dibanding generasi sebelumnya. Spinn ini hanya mampu bertahan selama 24 jam untuk memutar audio. Ini berarti 3 jam lebih pendek dari versi sebelumnya. Untuk saat ini, Spinn ini baru beredar di Korea saja, datanya bahkan tak ada di situs iriver di negara lain. Kabarnya, iriver menjual Spinn ini dengan harga sekitar Rp.2.400.000 untuk yang berkapasitas 4GB dan sekitar Rp.2.750.000 untuk yang berkapasitas 8GB.

No comments: