Saturday, October 04, 2008

Tips memilih pompa air

Memilih pompa air yang layak dipakai di rumah sebenarnya tidaklah sulit. Apapun mereknya, sebenarnya semua memiliki keunggulan yang hampir sama. Yang penting, para pengguna sebaiknya tahu kebutuhan air setiap hari, dan mau meluangkan waktu mencari tahu keistimewaan beberapa merek pompa yang ada. Berikut ini ada beberapa tips mudah dalam memilih pompa air

Tentukan jenis pompa yang dibutuhkan

Lakukan survei tersebih dahulu. Jika sumur dangkal dengan muka air dibawah 9 meter, maka masih bisa dengan menggunakan pompa air biasa. Namun jika lebih dari itu gunakanlah sistem jet pump. Pompa jet pump normal bisa untuk kedalaman hingga maksimal 50 meter, dan hampir semua merek mempunyai tipe jet pump seperti ini.

Kondisi sumber air

Pertimbangkanlah kondisi pengambilan sumber air dan tingkat kedalaman sumur di rumah. Pasalnya, tingkat kedalaman sumur ini menentukan tipe pompa air berikut daya hisap dan daya dorong yang diperlukan untuk mendapatkan hasil sempurna. Sesuaikan daya hisapdan dorong ini dengan kebutuhan sehari-hari agar tetap hemat energi.

Kebutuhan listrik

Sesuaikan daya yang diperlukan dengan besarnya daya listrik rumah. Jangan sampai daya listrik untuk pompa air ini justru menyedot sebagian besar pasokan listrik di rumah. Saat pompa air digunakan, tentunya peranti elektronik lain harus “mengalah” untuk menghindari tegangan turun. Bila hal ini sering terjadi, alat-alat elektronik dapat rusak. Jika ingin menggunakan pompa air dengan daya listrik yang cukup besar, ada baiknya untuk menambah kapasitas listrik di rumah.

Perhatikan kualitas bahan pompa

Masalah yang sering muncul pada pompa air adalah tangki bocor, berkarat, dan mampet. Karena itu hampir semua merek mengklaim antikarat. Tinggi rendahnya kualitas pompa air juga memang ditentukan dari bahan yang digunakan. Misalnya, bodi motor yang menggunakan bahan stainless steel cocok untuk pemakaian dalam jangka waktu lama dan tergolong kuat untuk digunakan pada air yang mengandung garam.

Sesuaikan dengan anggaran

Ini adalah faktor yang perlu menjadi perhatian utama juga. Sesuaikanlah kebutuhan dengan kantong walaupun dengan anggaran tipis sedikit banyak mengorbankan kualitas produk. Pada dasarnya produk pompa air yang beredar dipasaran terbagi dalam beberapa segmentasi pasar. Karena itu tentukanlah yang mana segment yang hendak dituju untuk kemudian menentukan merek yang akan digunakan.

No comments: